Logo RPGFID

Legend of Zelda: Majora's Mask
(Zelda no Densetsu: Mujura no Kamen)
2000

RPGFID > Dunia Impian > Legend of Zelda > Legend of Zelda: Majora's Mask

<updated! 08/02/2006>

 

Lanjutkan petualangan Link di sini.

Hadir cukup lama setelah Ocarina of Time, Majora's Mask adalah sekuel langsung dari OoT, yang terjadi tepat setelah OoT berakhir. Apakah LoZ generasi keenam yang juga hadir untuk N64 ini menawarkan sesuatu yang baru?

Behind the Majora's Mask

Berlanjut dari OoT, dikisahkan Link pergi dari Hyrule untuk mencari jati dirinya. Sebelum berpisah, Princess Zelda memberinya Ocarina of Time dan mengajarinya Song of Time, untuk berjaga-jaga jika terjadi sesuatu. Dan memang, terjadi sesuatu...

Alkisah, ada sebuah topeng terkutuk bernama Majora's Mask. Di dalamnya tersegel suatu kekuatan jahat yang tidak diketahui, namun dapat diprediksikan jika jatuh ke tangan orang yang jahat, kehancuran dunia akan tiba. Topeng itu sekarang ada di tangan seorang kolektor topeng (ingat, di Market di OoT dia pernah muncul menjalankan bisnis topeng). Tanpa sengaja, topeng itu jatuh ke tangan Skull Kid, anak yang selalu sendirian, dan topeng itu pun dipakai. Apakah kehancuran dunia akan segera tiba?

Tidak selama ada Link. Secara tidak sengaja ia terlibat dalam masalah ini, setelah karena kutukan yang disebabkan Skull Kid, Link berubah menjadi makhluk lain yang lebih kecil, Deku Baba. Akhirnya, selagi berjuang mengembalikan dirinya menjadi manusia, ia pun mengetahui bahaya yang muncul. Tanpa diminta (walaupun sebenarnya dipaksa si kolektor topeng), ia pun berusaha mengembalikan Majora's Mask dari tangan Skull Kid.

System

Secara keseluruhan, sistem MM sama persis dengan OoT. Tentu saja, kalau disamakan persis, para pemain pasti akan cepat bosan. Karena itu, si jenius Shigeru Miyamoto menambahkan fitur-fitur baru.

Satu ciri khas MM adalah penggunaan topeng. Ada total 20 topeng yang bisa digunakan, ditambah 3 topeng transformasi dan 1 topeng ajaib yang hanya bisa didapatkan dengan cara tertentu. Setelah mempelajari Song of Healing dan mendapatkan topeng transformasi, Link akan dapat berubah menjadi 3 makhluk lain: Deku Baba (di awal permainan), Goron, dan Zora. Tentu saja, wujud Link sekarang mempengaruhi apa yang dapat ia lakukan. Contohnya, sebagai Deku Baba, ia tidak bisa berenang, namun hanya dapat melompat kecil-kecil di atas air sebanyak 5 kali (setelahnya, ia akan tenggelam, namun ini tidak mengurangi Life sama sekali). Sebagai Goron, jalannya akan pelan sekali, namun ia dapat bergulung-gulung sambil mengeluarkan duri (yang, sayangnya, membutuhkan MP). Beberapa item tertentu hanya bisa digunakan saat Link menjadi manusia biasa.

Yang sangat menegangkan dari MM, permainan sangat dibatasi hingga 3 hari, sesuai batas waktu yang telah ditentukan si kolektor topeng. Tentu saja, di dunia kita, itu bukan 3 hari sesungguhnya. Namun, tanpa teknik tertentu, waktu akan berjalan sangat cepat (satu jam MM kira-kira sama dengan 45 detik kita). Ini akan sangat mengganggu sekali, terutama saat kita berusaha keras memecahkan puzzle tertentu dan kehabisan waktu. Terpaksa, Link harus kembali ke 3 hari sebelumnya dengan menggunakan Song of Time (sekaligus menge-save permainan) dan mengulangi semuanya dari awal. Lho?

Memang demikian. Walaupun hanya ada 4 temple di sini, semuanya cukup sulit dilakukan dalam waktu 3 hari sekaligus, sehingga pemain harus beberapa kali menggunakan Song of Time. Jika lagu itu dimainkan, selain permainan akan disimpan, seluruh item yang berhingga (misal bom, anak panah, Deku Stick, bahkan uang) akan hilang alias kembali ke nol, dan seluruh temple akan direset ke keadaan semula. Jadi, seluruh pintu terkunci yang pernah dibuka akan kembali terkunci, seluruh peti harta akan terisi kembali (kecuali item penting seperti misalnya peta dan kompas), dan bos akan kembali ada. Ini sengaja dilakukan Nintendo agar pemain bisa sepuasnya kembali ke temple tertentu dan menantang kembali bos dengan cara sesukanya (ada jalan pintas menuju bos jika Link sudah pernah menamatkan temple itu paling tidak sekali).

Tantangan dalam tiap temple semakin bertambah. Link kini juga harus sesekali berubah bentuk untuk menyelesaikan puzzle tertentu, atau meraih tempat tertentu yang tidak mungkin ia jangkau saat berwujud manusia. Semakin lama, tingkat kesulitan suatu temple makin tinggi, sehingga bukan tidak mungkin Link harus sering berubah wujud (atau, pemain mencari walkthrough-nya).

Side-quest dalam MM juga bertambah banyak, sehingga Link tidak akan pernah lepas dari Clock Town, tempat ia berinteraksi dengan banyak orang. Ia harus membantu orang-orang tertentu dan melakukan tugas tertentu untuk mendapatkan hadiah, biasanya berupa topeng. Ada total 20 orang yang harus dibantu, jadi total ada 20 topeng. Topeng ini bukan topeng transformasi, namun bisa saja berguna untuk melakukan sesuatu (misalnya, Bomb Mask sebagai pengganti bom, tapi sekali pakai Life berkurang separuh hati). Side-quest ini tentu saja tidak wajib dilakukan, namun Link tidak akan mendapatkan satu topeng transformasi terakhir yang akan sangat berguna sewaktu melawan Majora's Mask.

Selain itu, lainnya masih tetap sama. Link masih bisa menggunakan Z-Targeting, berinteraksi penuh dengan lingkungan, ditemani satu peri kecil (yang kali ini sama sekali tidak bisa berbicara bahasa manusia, diganti dering bel kecil saat ia hendak berbicara), dan lainnya. Penggunaan lagu magis juga ada di sini. Khusus Song of Time, ia bisa dimanipulasi untuk membentuk 2 lagu magis lain yang tidak tercatat di menu. Beberapa soundtrack OoT juga kembali hadir di MM, namun kali ini (akhirnya) themesong LoZ kembali sebagai BGM Termina Field.

Lalu, sampai tengah malam hari ketiga, berhasilkah Link merebut kembali Majora's Mask?

Overall

Walaupun mirip dengan OoT, MM tetap menawarkan sesuatu yang baru dari LoZ. Lingkungan yang relatif lebih kecil dibanding OoT mungkin membuat pemain bosan, namun dijamin tantangan yang menunggu di dalamnya takkan membuat pemain cepat bosan! Bagi yang tertarik, silakan lihat screenshot yang Èxshan sediakan.

Copyright © 2003, 2004 RPG Fantasy Indonesia. All rights reserved.

Butuh peta? Silakan minta di sini:

Legend of Zelda: Majora's Mask adalah © dan ™ 2000 Nintendo.

Screenshots yang tercantum dalam halaman ini hanyalah untuk peraga dan penjelas. Dilarang mengkopi, mereproduksi, atau menyebarluaskan screenshot yang ada dalam halaman ini dengan tujuan apapun.